Daur Ulang Kertas
Alat dan Bahan :
1. Sampel Kertas
2. Pewarna Buatan(Kunyit,daun suji,arang,kulit pohon kuda)
3. Screen / cetakan
4. Wadah/baskom
5. Kain/spons/chamois (kanebo)
6. Alat penumbuk/ blender
7. Alat press / setrika
Cara Kerja :
1. Berbagai macam kertas dikumpulkan kecuali kertas yang mengandung plastik/lilin.
2. Sobek kertas menjadi potongan-potongan kecil.
3. Rendam potongan kertas didalam air selama kurang lebih 3 hari,agar lunak
4. Potongan kertas yang lunak ditumbuk sampai halus / di blender
5. Kertas yang sudah halus ,dimasak sampai menjadi bubur kertas selama 1-2 jam.
6. Campur bubur kertas dengan air di dalam wadah, aduk sampai rata, jika menginginkan berwarna,beri pewarna alami yang bahannya bisa dari kunyit, daun suji, arang,daun pisang kering,dan kulit pohon kuda.
7. Masukkan cetakan kedalam wadah berisi bahan tersebut, kemudian angkat.
8. Setelah diangkat ,lalu tiriskan sejenak sampai airnya habis.
9. Setelah cetakan ditiriskan, bagian atas cetakan diangkat lalu cetakan yang terisi dibalik dan diletakkan diatas kain dengan di lap secara perlahan-lahan sampai terpisah dengan cetakan, lalu angin-anginkan kertas yang telah dicetak tersebut sampai kering.
10. Jika kertas telah kering, lepas dari kain dan di press / di setrika agar permukaannya lebih halus.